Tingkatkan Kompetitif Bisnis Anda di E-commerce dengan 6 Saran Ini

Avatar photo

D. Mendra

Tingkatkan Kompetitif Bisnis Anda di E-commerce dengan 6 Saran Ini

Dalam upaya mendukung semangat wirausaha generasi digital, Lazada melaksanakan pelatihan kewirausahaan digital yang diberi nama “Naik KeLaz”, dengan sasaran guru-guru SMK di Cileungsi, Jawa Barat dan sekitarnya. Pelatihan ini diharapkan dapat memberdayakan guru-guru sebagai pelopor dalam melahirkan talenta-talenta baru di bidang ekonomi digital.

Acara tersebut dilaksanakan di SMKN 1 Cileungsi, dimana instruktur dari Lazada University memberikan panduan tentang cara meningkatkan performa bisnis online dan memaksimalkan peluang di era digital saat ini.

Ferry Kusnowo, Direktur Eksekutif Lazada Indonesia, menyatakan, “Guru memiliki peran penting dalam menyebarkan pengetahuan. Kami berharap, melalui pelatihan ini, ilmu kewirausahaan digital dapat cepat disebarkan kepada siswa-siswa, mendukung pemberdayaan generasi muda di Indonesia.” Menambahkan bahwa Lazada, sebagai salah satu platform e-commerce terkemuka di Indonesia, memberikan peluang besar bagi siapapun yang bersemangat di ekosistem ekonomi digitalnya.

Dalam konteks bisnis online yang kompetitif, penting bagi para pebisnis untuk memahami strategi efektif dalam memasarkan produk di e-commerce. Berikut adalah enam saran dari Lazada University:

1. Presentasi Produk yang Memikat

Foto adalah representasi pertama produk Anda. Oleh karena itu, penting bagi penjual untuk menyajikan foto dan informasi produk dengan sejelas dan mendetail mungkin, memastikan bahwa visual dan deskripsi produk mencerminkan fungsi, kelebihan, dan kualitas produk dengan baik.

2. Optimalkan Trafik Penjualan Anda di E-Commerce

Saat menulis judul produk, gunakan frasa yang relevan, menarik, dan mengandung kata kunci yang sering dicari oleh pembeli. Lengkapi informasi produk dengan merek, nama toko, kategori, tipe/variasi, dan detail lainnya. Tunjukkan promosi dengan menampilkan ‘harga coret’ dan pastikan foto produk menonjolkan kelebihannya. Selain itu, untuk meningkatkan visibilitas, rutinlah mengunggah ‘feed’ di platform e-commerce. Sebagai contoh, Lazada memiliki fitur ‘feed’ yang memungkinkan produk Anda terlihat oleh banyak calon pelanggan yang berpotensi tertarik.

Baca Juga:  5 Tips untuk yang Wajib diperhatikan saat Berbisnis dengan Teman Dekat

3. Bangun Kepercayaan Melalui Ulasan Positif dengan Memberikan Pengalaman Berbelanja Terbaik

Ulasan positif tentu meningkatkan kredibilitas toko dan produk Anda di mata calon pembeli. Kualitas produk yang unggul, penawaran harga yang bersaing, dan pelayanan prima akan mendorong konsumen memberikan feedback positif. Anda bisa mengirimkan pesan pengingat kepada pembeli untuk meninggalkan ulasan. Selain itu, insentif seperti diskon, gratis pengiriman, atau penawaran menarik lainnya bisa jadi cara efektif mendorong ulasan positif dari pembeli.

4. Pergunakan Fitur Siaran Langsung untuk Membina Hubungan Lebih Erat dengan Pelanggan

Fitur siaran langsung, seperti LazLive di Lazada, memungkinkan penjual berinteraksi secara langsung dengan calon konsumen. Melalui fitur ini, konsumen bisa mengajukan pertanyaan mengenai produk sambil melihat demonstrasi atau try-on secara langsung. Jika Anda ingin memperkenalkan produk baru atau meramaikan acara promosi, fitur siaran langsung ini efektif menjangkau konsumen yang tepat.

5. Ekspansi Pasar dan Meningkatkan Penjualan Melalui Program Afiliasi

Program Afiliasi Lazada memberi kesempatan untuk memperoleh komisi dari setiap penjualan yang terjadi melalui link Anda. Dengan menyebarkan link yang terkait produk atau toko Anda, kemungkinan untuk mendapatkan penjualan akan meningkat, terutama jika link disebar di komunitas yang sesuai dengan target pasar Anda. Dari sini, Anda bisa mendapatkan keuntungan ganda, dari penjualan produk dan juga komisi dari transaksi melalui link tersebut.

6. Komitmen untuk Selalu Belajar dan Berinovasi

Mengembangkan bisnis di dunia online tentu memerlukan dedikasi dan pembelajaran yang berkelanjutan, khususnya bagi wirausahawan pemula. Penting untuk terus memperdalam pemahaman tentang fitur di platform e-commerce serta meningkatkan keahlian dalam kewirausahaan digital. Lazada University menyediakan program pelatihan bagi seluruh penjual di Lazada, dengan beragam materi yang dapat diakses melalui link yang diberikan. Ini merupakan sejumlah saran yang diberikan oleh pelatih dari Lazada University dalam rangka pelatihan Naik KeLaz kepada guru-guru SMK di Cileungsi.

Baca Juga:  Tips untuk Generasi Millenial yang Berminat Berbisnis di Bidang Skincare

Share

Tags

Rekomendasi